
SIMALUNGUN | REPUBLIKASUMUT – Seorang pelajar inisial GS (18) menggugurkan kandungannya di toilet UGD RS Balimbingan, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut). Janin bayi tersebut diperkirakan berusia enam bulan.
“Janin perempuan ini diduga usia sekira enam bulan,” kata Kapolsek Tanah Jawa Kompol Asmon, Jumat (14/6/2024).
Asmon mengatakan, pihaknya langsung ke lokasi usai menerima laporan. Setibanya di lokasi, pihak kepolisian menemukan janin bayi itu berada di salah satu toilet, dalam kondisi meninggal dunia.
Berdasarkan hasil penyelidikan, kata Asmon, pada Rabu (12/6) sekira jam 05.30 WIB, pelajar tersebut memang datang ke rumah sakit dan mengeluhkan sakit pada bagian perutnya.
“Dari hasil interogasi terhadap perawat, diperoleh informasi bahwa sekira jam 05.30 WIB, pihak RS menerima pasien atas inisial GS dengan keluhan sakit perut. GS diketahui berstatus pelajar dan tinggal di daerah Kecamatan Tanah Jawa. Setelah diinterogasi pelaku GS mengakui perbuatannya (menggugurkan kandungan),” sebutnya.
Kemudian, petugas memasukkan janin bayi itu ke dalam kantong mayat dan membawanya ke RS Bhayangkara Medan untuk diautopsi. Asmon menyebut pihaknya masih menyelidiki lebih lanjut soal kejadian itu.
“Kasus ini sedang dalam penyelidikan lebih lanjut terkait motif dan modusnya, sehingga GS menggugurkan bayinya,” pungkasnya. (*/fs)